Sulsel Peringkat 11 di PON XX Papua, Plt Gubernur Sulsel Apresiasi Kepada Seluruh Atlet

Kontingen Sulsel di PON XX Papua tiba di Makassar (Ist)

BERITA.NEWS, Makassar – Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua telah berakhir pada Jumat (15/10/2021). Kontingen Olahraga Sulawesi Selatan menduduki peringkat ke 11 dengan total raihan 37 medali, dengan rincian 11 medali emas, 13 medali perak, dan 13 medali perunggu.

Posisi Sulsel di PON kali ini mengalami peningkatan dari PON XIX Jawa Barat 2016 lalu. Dimana Sulsel menutup klasemen dengan meraih posisi di peringkat ke 12.

Pelaksana Tugas Gubernur Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan terimakasihnya kepada seluruh atlet yang telah mewakili Sulsel dalam ajang olahraga bergengsi itu. Apalagi, posisi peringkat ke 11 pada tahun ini setidaknya naik satu peringkat dari sebelumnya di PON Jawa Barat.

“Tentu kami sampaikan terima kasih kita kepada para atlet. Alhamdulillah tim kita di peringkat ke 11 tahun ini. Ini prestasi, karena di PON sebelumnya di Jawa Barat Sulsel di peringkat ke 12,” katanya, di Makassar, Minggu (17/10/2021).

Baca Juga :  Satgas Cs-137 : Produk Olahan Charoen Pokphand Indonesia Aman Dari Cesium

Plt Gubernur pun tetap memberikan apresiasinya atas perjuangan para atlet yang telah berusaha secara maksimal dengan segala keterbatasan. Terlebih lagi, pelaksanaan PON tahun ini digelar di masa Pandemi.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulawesi Selatan Andi Arwin Aziz, menyampaikan rasa bangganya atas perolehan medali yang diraih kontingen Sulsel. Mengingat, Sulsel berhasil naik ke peringkat 11 dibandingkan PON 2016 lalu.

“Atlet kita sudah berusaha maksimal dengan segala keterbatasan. Di tahun 2021 anggarannya hanya Rp30 miliar, kita mampu naik satu peringkat,” ucapnya.

Sementara di tahun 2016 lalu, lanjut Arwin, Sulawesi Selatan berada di peringkat ke 12 dengan anggaran yang digunakan jauh lebih besar dibandingkan tahun ini, yakni sebesar Rp80 miliar.

Pada PON XIX di Jawa Barat 2016 lalu, Sulsel berada di peringkat ke 12 dengan total perolehan 63 medali. Dengan rincian, 12 medali emas, 23 medali perak, dan 28 medali perunggu.

Andi Khaerul

 

Comment