BERITA.NEWS,Makassar- Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Makassar Zuhaelsi Zubir memimpin rapat koordinasi bulanan bersama jajarannya. Rabu (18/11/2024).
Jajaran Dinas PU Makassar yang hadir, mulai dari pejabat struktural, kepala bidang, PPTK membahas sejumlah atensi target kinerja yang perlu di percepat.
Olehnya itu, Zuhalesi dalam rapat koordinas internal Dinas PU Makassar meminta jajarannya memperkuat koordinasi percepat penyelesaian sejumlah target kinerja.
“Agenda rapat kali ini difokuskan pada percepatan realisasi fisik dan keuangan anggaran perubahan, juga persiapan menghadapi musim hujan dengan fokus penanganan titik genangan, serta pemenuhan permintaan data dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Inspektorat,” ucanya.
Menurut Zuhaelsi, Koordinasi yang kuat antara internal Dinas PU dan Eksternal akan memastikan pekerjaan pekerjaan dapat selesai sesuai jadwal dan kualitas.
“Dengan sinergi yang baik, target pembangunan infrastruktur kota dapat tercapai, sekaligus mendukung upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.
Comment