GMPI Sulsel Kerahkan Bantuan untuk Pengungsi Kebakaran Aspol Veteran

BERITA.NEWS,Makassar– Dewan Pengurus Cabang (DPC) Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI) Kota Makassar, Sulsel.

tidak tinggal diam atas musibah kebakaran yang menghanguskan 36 rumah di asrama polisi atau Aspol Veteran Selatan.

Ketua GMPI Makassar Andi Muh. Wahyudi Suyuti, bersama pengurusnya turun ke lokasi membawa bantuan untuk pengungsi kebakaran pada Jumat (22/4/2022).

Meski sedang berpusa, Yudi sapaan pengurus Hipmi Sulsel itu, ikut menenteng beras dan beberapa sembako ke tenda-tenda pengungsi.

Dia tak sendiri, ada sejumlah koleganya dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Makassar.

Yudi mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk kepedulian bersama demi meringankan beban ekonomi dan psikis para penyintas kebakaran.

“Kegiatan ini bentuk kepedulian kami terhadap saudara-saudara kita yang tertimpa musibah. Mungkin nilai bantuan kami tidak seberapa, tapi ini ikhlas dari kader GMPI Makassar,” ujar Yudi dalam keterangan tertulisnya.

Yudi menyebutkan, GMPI Makassar membawa sejumlah bantuan seperti sembako, perlengkapan bayi dan santapan buka puasa.

Dia mengatakan, logistik tersebut merupakan hasil patungan bersama pengurus organisasi sayap patah ini.

“Semoga apa yang kami bawa ini bisa meringkan beban saudara-saudara kita yang rumahnya terbakar. Terima kasih kepada seluruh teman-teman pengurus yang telah berpartisipasi,” tandas Yudi.

Kebakaran puluhan rumah di Aspol Veteran Selatan, Makassar, terjadi pada Rabu (21/4/2022). Amuk si jago merah diduga akibat kombor yang meledak.

Comment