BERITA.NEWS, Jakarta – Mutasi dilingkup Polri kembali dilakukan. Termasuk jabatan Kapolda Sulsel. Kepala Divisi Hukum (Kadivkum) Markas Besar (Mabes) Polri, Irjen Pol Drs Mas Guntur Laupe diangkat menjadi Kapolda Sulsel setelah terbitnya TR Kapolri No ST/2316/IX/KEP/2019 menggantikan Irjen Pol Hamidin.
Mas Guntur Laupe adalah putra asli Kota Parapere. Dia lahir di Kota Bandar Madani ini pada 23 Juli 1963. Lulusan Akpol, tahun 1986 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Informasi yang dihimpun BERITA.NEWS Guntur adalah alumni SMP 3 Parepare dan SMA 2 Parepare.
Di kota tersebut, Guntur tinggal disekitaran Sumpang MinangaE. Sejumlah jabatan pernah dia emban, diantaranya, Kapolres Metro Bekasi, Kabid Prodok Puspaminal Divpropam Polri, Dirreskrimum Polda Kalsel, Irbidjemenopsnal I Itwil III Itwasum Polri, hingga mendapat promosi sebagai Wakapolda Sulsel selama 10 bulan.
Selama 10 bulan saat menjabat Wakapolda Sulsel, Guntur merasa masih sangat singkat, rasa kangen pada kampung halaman rasa-rasanya belum terobati semua, hingga dia akhirnya diangkat menjadi orang nomor satu di Polda Sulsel. Mas Guntur Mantan ingin mengabdikan diri di tanah kelahiran mengemban tugas negara hingga menghabiskan waktu pensiunnya.
Comment