Kemenhaj Sinjai Sambangi Kejari, Ada Apa dengan Pengelolaan Haji dan Umrah?

haji dan umrah

Kepala Kantor Kemenhaj Sinjai, Hj. Kamriati Anies Temui Kajari, M Ridwan Bugis. (Foto: Ist)

BERITA.NEWS, Sinjai — Ada yang berbeda di Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sinjai, Kamis (15/1/2026). Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) Kabupaten Sinjai, Hj. Kamriati Anies, tampak hadir langsung. Kedatangannya bukan tanpa alasan.

Di hadapan jajaran Kejari Sinjai, Kamriati mengungkapkan tujuan penting kedatangannya, yakni melakukan sosialisasi pembentukan dan peran Kementerian Haji dan Umrah, lembaga baru yang digadang-gadang menjadi ujung tombak peningkatan kualitas pelayanan ibadah haji dan umrah ke depan.

Menurut Kamriati, pembentukan Kementerian Haji dan Umrah merupakan langkah strategis pemerintah dalam memperkuat tata kelola penyelenggaraan ibadah haji dan umrah agar lebih profesional, transparan, dan akuntabel.

“Sosialisasi ini penting agar seluruh pemangku kepentingan, termasuk unsur penegak hukum, memahami arah kebijakan pemerintah dalam peningkatan kualitas pelayanan jamaah haji dan umrah,” tegas Kamriati.

Ia menjelaskan, selama ini penyelenggaraan haji dan umrah menghadapi tantangan yang semakin kompleks, mulai dari regulasi, pengawasan, hingga perlindungan jamaah.

Baca Juga :  Bukan Kapolres Biasa! Ini Jejak Prestasi AKBP Harry Azhar Selama Bertugas di Sinjai

Dengan adanya kementerian khusus, pengelolaan diharapkan menjadi lebih fokus, terintegrasi, dan responsif terhadap berbagai persoalan yang muncul.

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sinjai, M. Ridwan Bugis, menyambut baik kegiatan sosialisasi tersebut.

Ia menegaskan bahwa Kejari Sinjai siap mendukung kebijakan pemerintah, khususnya dalam aspek pengawasan dan penegakan hukum terkait penyelenggaraan ibadah haji dan umrah.

Diskusi berlangsung dalam suasana santai namun serius, membahas implikasi regulasi baru, peran pengawasan, serta pentingnya sinergi lintas lembaga demi menjamin pelayanan yang aman dan terpercaya bagi masyarakat.

Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun pemahaman bersama serta koordinasi yang lebih kuat antarinstansi, demi mewujudkan penyelenggaraan ibadah haji dan umrah yang lebih baik, aman, dan berintegritas di Kabupaten Sinjai.

Comment