Diza Rasyid Ali Kembali Lantik Pengurus MPC Pemuda Pancasila Sinjai

pemuda-pancasila

Penyerahan Bendera Pataka ke Ketua MPC PP Sinjai yang Baru, A. Adry Ismawan. (dok: ist)

BERITA.NEWS, SINJAI – Pelantikan Pengurus Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Sinjai masa bakti 2024-2028 menandai babak baru kepemimpinan organisasi ini di Sinjai.

Acara yang berlangsung di Aula Hotel Rofina, pada Senin (18/11/2024) malam, menjadi momentum penting bagi organisasi untuk memperkuat eksistensinya di tengah masyarakat.

Ketua MPW Pemuda Pancasila Sulawesi Selatan, St. Diza Rasyid Ali, secara resmi melantik A. Adry Ismawan Putra sebagai Ketua, A. Olivia Batari Sugi sebagai Sekretaris, dan A. Rusmiati Rustham sebagai Bendahara.

Pelantikan ini merupakan hasil dari Muscab VI yang sebelumnya digelar di Bumi Permata Sinjai, Kecamatan Sinjai Utara.

Dalam sambutannya, Adry menyampaikan komitmennya untuk mengemban amanah dengan penuh dedikasi.

“Kami siap mengibarkan semangat dan bendera Pemuda Pancasila hingga pelosok Kabupaten Sinjai,” ungkapnya.

Ia juga berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh seluruh kader, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten.

Baca Juga :  Kelulusan PPPK Dianulir, Honorer SMAN 9 Sinjai Gigit Jari Usai 17 Tahun Mengabdi

Ketua MPW PP Sulsel, Diza Rasyid Ali, mengingatkan pengurus untuk segera melengkapi struktur organisasi hingga tingkat kecamatan, menjalin sinergi, dan menjalankan program kerja secara aktif.

“Segera bergerak, jalin sinergitas, dan lengkapi kepengurusan hingga di tingkat kecamatan,” pintanya.

Ia juga menegaskan pentingnya menjaga satu komando dalam organisasi berbasis massa seperti Pemuda Pancasila.

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai A. Irwansyahrani Yusuf mewakili Pj. Bupati Sinjai, Ketua DPRD Sinjai Fachriandi Matoa, dan Dandim 1424 Sinjai Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi.

Tidak ketinggalan, Ketua dan Sekretaris MPO PP Sinjai, Hj. Andi Kartini Ottong dan Muzakkir, hadir memberikan dukungan, menunjukkan sinergi yang kuat antara para pemimpin organisasi.

Dengan kepengurusan baru ini, diharapkan Pemuda Pancasila Kabupaten Sinjai dapat lebih aktif dalam memberikan kontribusi nyata untuk pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di daerah. (*)

Comment