BERITA.NEWS,Makassar- Pemerintah Provinsi (Pemprov) menyiapkan sejumlah rangkaian agenda kegiatan untuk meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Sulawesi Selatan (Sulsel) ke 355.
Jalan santai HUT Sulsel 355 menjadi salah satu agenda utama rangkaian Hari Jadi, apalagi Pemprov ingin menorehkan catatan pecahkan rekor dunia di tahun spesial ini.
Rencananya Jalan Santai ini berlangsung pada Minggu 13 Oktober 2024 akan terlaksana serentak di 24 Kabupaten dan Kota meriahkan HUT Sulsel.
Ketua Pantia HUT Sulsel Muhammad Arafah yang juga Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi mengatakan pecah rekor dunia Jalan Santai akan mengalahkan Jawa Timur (Jatim) sebagai pemegang rekor saat ini.
“Nanti tanggal 13 itu ada jalan santai sebentar akan kita rapatkan itu targetnya pecah rekor dunia jalan santai peserta terbanyak di 24 kabupaten kota serentak, sekarang ini terbanyak 400 ribu lebih dipegang oleh Jawa Timur,” ucapnya.
Baca Juga: MUF Auto Fest 2024 di Makassar, Tawarkan Berbagai Promo Merek Mobil Terkemuka
Arafah mengatakan pihaknya bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten dan Kota yang dihendel masing-masing Bupati dan Wali Kota untuk melaksanakan Jalan Santai serentak.
“Target sebenarnya 500 ribu lebih nanti tersebar di 24 kabupaten kota, saya yakin ini akan terlaksana dengan baik,” ungkapnya.
Adapun rangkaian HUT Sulsel ke 355 ini akan berlangsung sejak 7 Oktober hingga puncaknya pada 19 Oktober mendatang. Diisi berbagai kegiatan event yang bisa dirasakan masyarakat.
“Tanggal pelaksanaan mulai dari free event publikasi mulai 7 – 17 Oktober semua media dan influencer kita libatkan di tiktok Instagram dan baliho sudah terpasang di semua hotel kerjasama dengan PHRI, tempat umum terpasang baliho hari jadi sulsel. Jadi Tanggal 7 sampai 19,” pungkasnya.
Comment