GPEI Apresiasi Ekspor Produk Halal Pertama di Sulsel

Ketua DPD GPEI Sulselbar Arief R Pabbetingi (BERITA.NEWS/Andi Khaerul)

ads

BERITA.NEWS,Makassar- Dewan Pengurus Daerah (DPD) Gabungan Perusahaan Ekspor Indonesia (GPEI) Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) apresiasi ekspor produk halal oleh Pemprov Sulsel. Minggu (16/10/2022).

Ketua DPD GPEI Sulselbar Arief R Pabbetingi mengatakan Ekspor Produk Halal Andalan ini yang pertama di Sulsel. Pihaknya pun mendukung upaya Pemprov Sulsel tersebut.

Apalagi, kata Arief banyak Negara-negara di timur tengah hingga Afrika sangat bergantung dengan produk halal asal Indonesia.

“Selama ini kita mengekspor itu yang barang umum saja ya baru kali ini kita adakan ekspor itu yang barang halal,

kita ini adalah negara muslim terbesar di dunia, negara-negara tujuan itu yang kayak Timur Tengah Arab, Afrika itu biasanya sepertinya berharap dengan produk halal dari Indonesia,” ucapnya.

Arief mengatakan Ekspor ini tentu sebagai kontribusi para pelaku usaha menyambut Hari Jadi Sulsel ke 353 pada 19 Oktober mendatang.

“Kebetulan 3 hari kedepan hari ulang tahun Sulsel itu kita kombinasikan wujudkan bahwa ternyata ekspor Sulawesi Selatan itu bisa juga mengadakan ekspor halal yang selama ini baru kali ini loh di Sulawesi Selatan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Arief R Pabbetingi mengaku pihaknya siap mensupport Pemprov Sulsel dalam melakukan ekspor halal kedepan.

“Nah tentunya kami bisa mensuppor Pemprov. Kami para pelaku usaha ekspor di Sulawesi Selatan itu senantiasa akan tetap mendukung Provinsi Sulawesi Selatan

terkait dengan ekspor yang selama ini tetap kita lakukan dan Alhamdulillah hari ini bisa terkirim seperti data yang tadi disampaikan oleh Pak Kadis,” ujarnya.

Adapun total Volume Ekspor Produk Halal Andalan hari ini 378,50 Ton dengan nilai US 4,55 Juta atau setara dengan Rp 66,43 miliar.

Adapun 6 Pelaku Usaha yakni. CV. Aromata Anugrah Sultan (Produk Kemiri) ke Arab Saudi. PT Mars Symbioscience Indonesia (Produk Cocoa Liquor/kakao pasta) ke China.

PT. Comextra Majora (Product Cashew Kernels / Mete Kupas) ke Jerman, Thailand dan Malaysia. PT. Bogatama Marinusa (Product Vannamae Cooked Pin Deveined / Udang Tempura) ke Jepang.

PT. Wahyu Pradana Binamulia (Produk Ikan Segar) ke Australia dan Singapura. PT. Biota Laut Ganggang (Produk Carragenan/Tepung Rumput Laut) ke China, Rusia dan Amerika.

Comment