Tanpa Thoriq Husler, Wabup Terpilih Lutim Budiman Siap Kerjakan 63 Program Janji Politik

Wakil Bupati Luwu Timur Budiman (BERITA.NEWS/Andi Khaerul)

BERITA.NEWS, Makassar – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) dijadwalkan akan melantik 11 pasangan Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota terpilih hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) 9 Desember 2020 lalu.

Pelantikan rencananya akan dilaksanakan Jumat, 26 Februari 2021, di Baruga Pattingalloang Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Jalan Jenderal Sudirman Makassar. Sesuai undangan Pukul 08.00 WITA.

Dari 11 pasangan Kepala Daerah yang akan dilantik, hanya Wakil Bupati (Wabup) Luwu Timur Budiman dilantik tunggal, tanpa ada Bupati. Mengingat Thoriq Husler lebih dulu meninggal dunia sebelum ditetapkan untuk kali kedua.

Meski begitu, Budiman mengatakan pihaknya akan tetap menjalankan 63 janji program prioritas Husler-Budiman selama satu periode kedepan.

“Kita punya 63 program prioritas tentu akan kita jalankan nanti sesuai dengan janji. Ketika nanti menjadi peraturan daerah, bukan lagi jadi janji Husler-Budiman tapi jadi pemerintah daerah bagi masyarakat,” ucapnya.

Soal posisi Bupati, Budiman mengaku belum mengetahui apakah nanti langsung dilantik gantikan Thoriq Husler atau hanya sebagai Wakil Bupati.

“Ada mekanisme tersendiri soal itu tentu kita tunggu saja mekanismenya seperti apa. Nanti kita lihat SK-nya karena semua ada aturan mainnya. Tunggu saja. Setelah pelantikan besok, kita tunggu lagi informasi selanjutnya kapan pelantikan,” pungkasnya.

  • Andi Khaerul

Comment