Gelar FGD di Balusu, Kapolres Barru Jelaskan Cara Menangkal Berita Hoax

BERITA.NEWS, Barru – Polres Barru kembali menggelar focus discussion group (FGD). Kali ini digelar di Kantin Zaskia, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru, Selasa (15/9/2020) malam.

FGD ini dibuka oleh Camat Balusu, Andi Ika. Dalam sambutan, Camat Balusu mengucapkan terima kasih atas kehadiran Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah.

“Pertama-tama saya ucapkan banyak terima kasih atas kehadiran Bapak Kapolres Barru yang telah berkenan meluangkan waktunya pada malam ini,” ungkap Andi Ika.

Tema FGD kali ini adalah Sosialisasi Pilkada Damai 2020, sekaligus untuk silaturahmi dengan para tokoh masyarakat Kecamatan Balusu.

Kegiatan kali ini cukup berbeda dengan pertemuan sebelumnya, karena dihadiri langsung oleh Anggota DPRD Kabupaten Barru dari Dapil II, Syamsu Rijal yang akrab disapa Ancu dengan didampingi Haji Erdhy.

Disesi pertama, seluruh tokoh masyarakat dipersilakan untuk mencatat pertanyaan yang akan diajukan. Para peserta dibagi menjadi tiga kelompok.

Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah SH SIK dalam arahannya mengajak masyarakat untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan dengan menerapkan 3M+1T, yaitu menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker dan tidak berkerumun.

“Semoga vaksin Covid-19 cepat ditemukan,” katanya.

Selain itu, Kapolres juga berharap semua pihak untuk menciptakan Pilkada yang aman, sehat dan damai.

“Mari tetap menjaga silaturahmi walaupun berbeda pilihan, jangan sampai silaturahmi terputus hanya karena beda pilihan,” pinta Kapolres.

Dalam kesempatan ini juga, Kapolres AKBP Welly Abdillah menyampaikan bahwa kedepan akan ada peraturan baru yang saat ini masih digodok oleh Menkopulhukam pada rakor dengan Forkopimda seluruh Indonesia bahwa akan dibahas peraturan yang bisa mendiskualifikasi pasangan calon (paslon) di Pilkada yang melanggar protokol kesehatan.

Salah seorang warga dari kelompok 2 mengajukan pertanyaan kepada Kapolres Barru perihal cara Polri khususnya Polres Barru menghadapi berita-berita bohong menjelang Pilkada 2020 Kabupaten Barru.

“Bagimana cara Kapolres Barru mengatasi perihal informasi atau berita-berita hoax yang rata-rata menggunakan akun palsu,” tanya seorang tokoh masyakarat yang hadir dalam pertemuan tersebut.

Menurut Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah, masyarakat jangan mudah percaya dengan berita yang belum bisa diketahui dan dipercaya sumbernya.

“Baca, cek kebenarannya dengan cara searching di Google perihal asal muasal atau sumber berita tersebut,” jelas AKBP Welly Abdillah.

FGD ini dihadiri oleh Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah didampingi Kapolsek Balusu IPDA Arif dan Danramil Balusu Kapten Inf Basri.

Sementara untuk Pejabat Polres Barru yang hadir diantaranya Kasat Intel Polres Barru IPTU Ngadi, Kasat Sabhara Polres Barru AKP Ibrahim, Kasat Lantas Polres Barru AKP Mariana, Kasat Binmas Polres Barru IPTU Haji Fattahuddin, Kasi Propam Polres Barru IPDA Sukmana, dan Kasubag Humas Polres Barru AKP Sanuddin.

Dalam kegiatan ini juga dihadiri Lurah Takallasi, Kepala Desa Binuang, dan Kepala Desa Lampoko, Budiman.

. MAULANA KARIM

Comment