Ni’matullah: Ince Langke Sempat Minta Jadi Pembicara Terakhir di Rapat Banggar

Legislator Golkar Ince Langke pingsan saat tengah rapat Badan Anggaran (Banggar) di lantai 8 Gedung Tower DPRD Sulsel, Selasa (8/9/2020). Ince Langke kemudian meninggal dunia di rumah sakit. ()

BERIT.NEWS, Makassar – Legislator Golkar di DPRD Sulsel Ince Langke menghembuskan nafas terakhir. Dia dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Awal Bros, Selasa (8/9/2020).

Jenazah sempat disemayamkan dan dilepas secara resmi di kantor DPRD Sulsel.

Wakil Ketua DPRD Sulsel Ni’matullah mengatakan kejadian bermula saat di rapat Banggar membahas APBD perubahan. Hampir dua jam lamanya. Ince Langke, kata Ni’mal sempat meminta untuk jadi pembicara terakhir di rapat tersebut.

“Kejadian itu sekitar hampir jam 1 siang. jadi rapat berlangsung 1 jam lebih, hampir malah memasuki jam ke 2 rapat. Sudah banyak yang minta (bicara) tiba-tiba dia angkat tangah minta bilang ‘ketua saya pembicara terakhir’, saya bilang sabar dulu Ince kasih kesempatan yang lain, dia bilang oke,” ungkap Ni’matullah.

Lebih lanjut, legislator Demokrat itu mengatakan kesempatan bicara akan diberikan kepada Ince Langke saat yang lain sudah menyampaikan pendapat di rapat tersebut.

Meksi begitu, ia memuji sosok almarhum yang selalu memberikan solusi dengan cara bicaranya yang sistematis.

“Tiba-tiba dia berhenti saya pukul Rangga di sampingku, kenapai itu. Baru Rangga tarik mik tanya kenapa poso (sesak) ki kanda. Tidak menjawab. Dia cuma agak sulit bernafas. Tiba-tiba dia jatuh ke belakang. Saya tutup sidang dan kita lompat ramai-ramai kesitu,” tuturnya.

Diketahui, jenazah almarhum langsung diterbangkan ke kampung halamannya di Selayar setelah disemayamkan dan dilepas secara resmi di kantor DPRD Sulsel.

. ANDI KHAERUL

Comment