BERITA.NEWS, Luwu Utara – Hari ketiga pasca banjir bandang melanda Luwu Utara, bantuan dari berbagai elemen untuk masyarakat terus berdatangan.
Salah satunya datang dari pengurus APDESI Luwu yang di Ketua Oleh Muhammad Arfan Basmin.
Bersama Ketua DPD KNPI Sulsel, Arham Basmin, APDESI Luwu menyalurkan bantuannya di sejumlah titik, seperti di Polsek Masamba, Posko SAPMA Luwu Utara, Desa Kamiri dan Posko Induk BPBD Luwu Utara, Kamis (16/7/2020).
Ketua Apdesi Luwu Muhammad Arfan Basmin mengaku, timnya mengajak Ketua KNPI Sulsel untuk mendampingi berkeliling membagi bantuan.
“Dia (Ketua KNPI) kan sudah tiga hari disini, jadi kita minta dipandu karena paham dengan situasi saat ini,” ungkap Arfan, Kamis (16/7/2020).
Angga, sapaan Kepala Desa Senga’ Selatan ini mengatakan, ada pun bantuan yang berhasil dikumpulkan ialah makanan, minuman dan sebagainya.
“Ada juga perlengkapan bayi, pakaian layak pakai, sarung, selimut dan sebagainya,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua KNPI Sulsel Arham Basmin mengatakan pembagian sembako yang dilakukan bersama Apdesi menyisir wilayah timur.
“Ini kali ketiga kita mendistribusikan bantuan kepada saudara-saudara kita yang menjadi korban banjir bandang. Sehingga bantuan dari Apdesi harus tetap didistribusikan dengan baik dan tepat kepada masyarakat,” kata Arham.
“Sehingga tadi kita memandu rombongan menuju posko-posko yang agak susah dijangkau tapi bisa menampung sekaligus mendistribusikan bantuan,” terangnya.
Selain menyalurkan bantuan, Ketua KNPI Sulsel beserta rombongan Apdesi Luwu menyempatkan bercerita dengan salah satu petugas Karyadi yang ada posko.
Karyadi menuturkan, saat ini masyarakat terkendala di wilayah air bersih sehingga agak kesulitan ketika harus memasak mie instan dan sebagainya.
Adapun kades yang turut ikut dalam rombongan Apdesi ialah Kades Paconne, Kades Belopa, Kades Cakkeawo, Kades Padang Kamburi, Kades Cimpu, Kades Malewong, Kades Rante Alang, dan Kades Seppong.
. MUH ASRI
Comment