BERITA.NEWS, Jakarta – Provinsi Sulsel raih penghargaan dalam lomba inovasi daerah tatanam normal baru produktif dan aman Covid-19 dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) di Sasana Bhakti Praja Gedung C.
Ada tiga penghargaan inovasi yang diperoleh Pemprov Sulsel dari Kemendagri, yakni juara 2 sektor Pasar Tradisional, juara 3 sektor Hotel dan meraih juara 3 dan sektor Tempat Wisata.
Selanjutnya, kategori kabupaten, Sinjai raih juara 2 Pelayanan Terpadu Satu Pintu. Untuk Kategori Kota, Parepare raih juara 3 sektor Tempat Wisata.
Atas dedikasi inovasi ditengah pandemic ini, Pemprov Sulsel peroleh Dana Insentif Daerah (DID) sebesar Rp5 miliar.
Gubernur Nurdin Abdullah mengatakan, inovasi yang dimenangkan setiap bidang ini atas kerja keras Pemprov Sulsel didukung penuh masyarakat dan stakeholder terkait, seperti di pasar tradisional, sektor perhotelan maupun sektor wisata.
“Selalu diingatkan semua pihak agar dalam berkegiatan menerapkan protokol kesehatan, dan itu menjadi hal wajib. Tak hanya itu, tentu upaya melakukan rapid tes massal di pasar traditional juga menjadi upaya dalam memutus mata rantai penyebaran covid-19,” ucapnya, Selasa (23/6/2020).
Meski begitu, angka kasus positif di Sulsel masih terus meningkat. Hingga saat ini masih ada 2576 orang yang masih jalani perawatan, 1190 sembuh dan 146 orang meninggal.
Sementara itu, Mendagri Tito Karnavian mengatakan peran Pemda menjadi sangat penting penanganan Covid-19, 548 Pemda tingkat I provinsi, dan tingat II kabupaten/kota bersentuhan langsung dengan masyarakat masing-masing.
“Kemendagri bersama Kemenkeu, Kemenkes, Gugus Tugas Covid-19, KemenPAN-RB, Kemenparekraf, Kemendag, dan BNPP berinisiatif membuat lomba antar daerah untuk membuat protokol kesehatan Covid-19 dengan simulasinya di tujuh sektor kehidupan,” ujarnya.
Ketujuh sektor tersebut, yakni pasar tradisional, pasar modern, hotel, restoran, tempat wisata, transportasi umum hingga tempat Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).
. Andi Khaerul
Comment