Tanpa Hamka, Pelatih Arema Sedikit Cemas

BERITA.NEWS, Makassar – Pelatih Arema FC Milomir Seslija sedikit cemas menghadapi tuan rumah PSM Makassar pada laga tuna pekan ke-5 Liga 1 2019, Rabu (16/10/2019) esok malam, setelah tidak dapat memainkan bek andalan serta kapten tim Hamka Hamzah yang mengalami cedera.

Selain Hamka, beberapa pilar utama Singo Edan juga tidak dapat diturunkan pelatih kelahiran Bosnia Herzegovina itu lantaran tengah memperkuat Timnas Indonesia. 

“Besok adalah pertadingan yang berat bagi Arema terutama setelah PSM Makassar kalah di Malang, dan besok Arema tanpa lima pemain ada yang cedera dan ada yang di panggil Timnas, tapi besok Arema akan bermain dengan baik harus bermain dengan hati,” terang Milomir.

Meski demikian, dirinya lebih cemas lantaran kehilangan pemain senior Hamka Hamzah dilini belakang Arema. Menurutnya, timnya sedikit kesulitan jika bermain tanpa pemain bernomor punggung 23 itu.

“Soal Hamka memang tidak mudah bermain tanpa Hamka, bukan cuman Hamka bahkan ada lima pemain yang absen,” tegasnya.

Baca Juga :  Polda Sulsel Gelar Uji Kompetensi Projab Kasat Reskrim Polres Toraja Utara, 15 Peserta Ikuti Assessment

Hamka adalah pemain yang bagus sayangnya dia tidak bisa bermain besok, kita akan mencoba bermain sebaik mungkin,” tambahnya.

Milomir bahkan mengakui peta kekuatan yang dimiliki tim berjuluk Laskar Phinisi itu. Pasalnya, dari pemain inti hingga pemain yang berada di bangku cadangan menurutnya memiliki kualitas yang sama.

“PSM tidak hanya bagus di tengah tapi PSM punya umpan panjang yang bagus, besok merupakan pertandingan yang berat bagi Arema,” tandasnya.

Bahkan, kekalahan PSM di Malang atas Arema menurut peria berusia 55 tahun itu bakal melecut semangat Wiljan Pluim dan kawan kawan meraih kemenangan.

“Tentu saja hal itu akan dilakukan PSM mereka punya motifasi setelah kekalahan di Malang, untuk itu Arema punya formula sendiri terutama kita harus bermain dengan hati dan terus berlari dan tidak memberikan kesempatan kepada lawan,” pupusnya.

  • Alfiandiz

Comment