BERITA.NEWS, Jakarta – Besok Partai Gerindra akan memastikan langkah bergabung dengan koalisi pemerintahan atau tidak selama lima tahun kedepan.
Ketua Umum (Ketum) Prabowo Subianto terlebih dahulu akan mendengar pendapat dari kader, baru akan menyampaikan sikap secara resminya.
“Besok kita akan melaksanakan Rakornas, semua kader Gerindra akan hadir,” ungkap Wakil ketua MPR yang sekaligus politisi Partai Gerindra, Ahmad Muzani, Selasa (15/10/2019).
Saat ditanya apakah partai Gerindra masuk koalisi pemerintahan, Ahmad Muzani tidak mau komentar. Menurutnya, Prabowo akan menyampaikan langsung besok saat Rakornas.
“Pak Prabowo nanti akan menyampaikan ini setelah Pak Prabowo tentu saja mendengar keseluruhan dari Dewan Pengurus Daerah (DPD) dan Dewan Pengurus Cabang (DPC) seluruh Indonesia,” tambah Ahmad Muzani.
Sejauh ini, ketum Gerindra Prabowo Subianto sudah melakukan pertemuan dengan beberapa pimpinan partai politik. Diantaranya PKB, Nasdem, PPP, dan juga Golkar.
“Sikap Gerindra akan dipastikan besok saat Rakornas,” tutupnya.
- Muhammad Srahlin
Comment