BERITA.NEWS, Sinjai – Ketua DPRD Sinjai Abd Haris Umar menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Periode 2019-2025 se-Kabupaten Sinjai. Pelantikan oleh Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa ini berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan (Rujab) Bupati, Rabu (18/9/19).
Acara dihadiri Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong, Forkopimda, Asisten, Staf Ahli, para Kabag, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.
Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa mengatakan bahwa anggota BPD yang baru ini merupakan momentum awal pengabdian yang tulus dalam membangun Kabupaten Sinjai, khususnya di wilayah desa masing-masing.
Menurut bupati, anggota BPD yang dilantik ini merupakan wakil dari penduduk desa berdasarkan keterwakilan wilayah dan keterwakilan perempuan yang pengisiannya dilakukan melalui pemilihan langsung atau proses musyawarah perwakilan. Hal ini membuktikan bahwa masyarakat desa di Kabupaten Sinjai sudah mewujudkan proses demokrasi di tingkat desa secara teknik.
”Saya berharap kepada saudara untuk segera menyesuaikan diri dan bekerja agar paham betul dengan situasi, kondisi, potensi, problematika serta aspirasi yang ada dari masyarakat serta selalu mengedepankan budaya jujur, ikhlas, gotong royong, kebersamaan dan terbuka dalam bekerja dan melayani masyarakat,” harapnya.
Terpisah Ketua DPRD Sinjai Abd Haris Umar juga menyampaikan ucapan selamat kepada anggota BPD yang telah terpilih. Dia berharap agar anggota BPD dan Pemerintah Desa bisa bersinergi sehingga aturan-aturan yang ada di Pemerintahan Desa tetap berjalan, mulai dari perencanaan anggaran sampai perencanaan pembangunannya.
”Semoga anggota BPD dapat berperan aktif dalam pembangunan di tingkat desa sampai ke kecamatan untuk menyerap aspirasi masyarakat dalam proses pembangunan di desa,” jelasnya.
Diketahui anggota BPD yang dilantik sebanyak 500 orang dari 66 desa.
(Muhammad Aswin)


Comment