BERITA.NEWS, Takalar – Dalam rangka memperingati HUT Polantas ke-64. Satlantas Polres Takalar melakukan kegiatan bakti sosial dengan membantu warga Tuna Netra di Desa Aeng Batu-batu Kecamatan Galesong Utara, Takalar.
Daeng Mappa kakek yang berusia kurang lebih 70 tahun menderita tuna netra yang tinggal sendiri di rumah berdindingkan seng seluas kurang lebih 3×5 meter persegi.
Bakti sosial dipimpin langsung Kasat Lantas AKP Ambar Laksmi didampingi Kanit Regident Iptu Yuntung Tangkelangi beserta staf memberikan bantuan berupa sembako kepada Daeng Mappa.
“Ini merupakan salah satu kegiatan sosial Polres Takalar dalam rangka HUT Polantas ke 64. Saling berbagi dapat mempererat tali silaturahmi antara Polri dan Masyarakat,” kata AKP Ambar.
“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi Daeng Mappa,” ungkapnya.
Bantuan yang diberikan Satlantas Polres Takalar diterima langsung oleh Daeng Mappa. Dalam bahasa daerah Makassar dia mengungkapkan terima kasih serta ucapan syukur atas bantuan yang diterimanya.
“Saya merasakan sangat senang dan bahagia karena Polres Takalar melalui Sat Lantas masih berbagi kebahagiaan dengan kami,” ucapnya yang diartikan dalam bahasa Indonesia kepada Kasat Lantas Polres Takalar.
- Abdul Kadir
Comment