Top Skor Sementara Liga 1 Didominasi Pemain Asing

Penyerang PS Tira Kabo, Ciro Alves. (Foto: Liga Indonesia)

Penyerang PS Tira Kabo, Ciro Alves. (Foto: Liga Indonesia)

ads

BERITA.NEWS, Makassar – Daftar pencetak gol atau top skor terbanyak Liga 1 Indonesia musim 2019 hingga pekan ke-8 pada Senin (8/7/2019), mulai menunjukkan persaingan. Pemain asing masih menunjukkan dominasi.

Nama penyerang PS Tira Kabo yaitu Ciro Alves, untuk saat ini memimpin top skor berdasar data statistik Liga 1. Pemain berusia 30 tahun asal Brasil itu kini mengemas 5 gol dari 7 laga bersama The Army.

Satu gol terakhir yang dibubukan Ciro tercipta saat PS Tira Kabo menekuk Semen Padang dengan skor 1-3 di Stadion Agus Salim, Padang, Senin hari ini. Selain mengemas lima gol, Ciro juga mencatatkan dua asist di Liga 1.

Di bawah Ciro, ada lima pemain dari empat tim yang berbeda masing-masing telah mengemas 4 gol. Mereka antara lain Alberto Goncalves (Madura United), Amido Balde (Persebaya) dan Flavio Beck Junior (Bhayangkara FC).

Seturutnya ada rekan setim Flavio yakni Ramiro Fergonzi. Satu-satunya pemain lokal yang masuk dalam jajaran daftar top skor sementara Liga 1 adalah Dedik Setiawan dari Arema FC.

Dedik masuk dalam deretan top skor setelah mengemas 4 gol dari lima pertandingan yang telah dilakoni bersama Arema.

Pertandingan terakhir Arema, pemain berusia 27 tahun tersebut mencetak brace ke gawang Persipura sekaligus mengantar Singo Edan menang 3-1 dan mencatatkan namanya dalam daftar pencetak gol terbanyak sementara Liga 1 2019.

Comment