Diluncurkan 7 Januari, Inilah Tampang Realme X50 5G

Foto: Dok. Realme

ads

BERITA.NEWS, Jakarta – Realme X50 5G baru akan diluncurkan pada 7 Januari mendatang. Namun kini Realme sudah memajang poster ponsel jagoannya itu.

Poster tersebut diposting CMO Realme Xu Qi Chase di akun Weibo-nya. Dalam poster tersebut terlihat X50 5G dengan warna Polar, yang menunjukkan bagian belakang ponsel dengan empat kamera.

Keempat kamera tersebut dipasang secara vertikal pada bagian kiri atas ponsel, dan logo Realme pada bagian kiri bawah, layaknya ponsel Realme lainnya, demikian dikutip dari GSM Arena, Kamis (26/12/2019).

Desain ponselnya sendiri sekilas terlihat mirip dengan XT dan X2, namun jika dilihat lebih dekat, terlihat kalau flashnya diposisikan di deretan empat kamera belakangnya, dan tak ada lingkaran berwarna kuning di pinggiran lensanya, tak seperti ponsel Realme lain yang punya empat kamera.

Mengutip Detikcom, bagian belakang X50 5G pun tak dilengkapi sensor sidik jari, yang memunculkan asumsi kalau sensor sidik jarinya ada di bawah layar.

Namun khusus untuk ponsel ini, sensor sidik jarinya ada pada bagian kanan ponsel, sebuah hal baru untuk Realme.

Lewat akun Weibo resminya, Realme juga memposting sebuah animasi GIF yang memamerkan kemampuan zoom di X50 5G. Dengan peluncurannya yang kurang dari dua minggu lagi, tampaknya Realme masih akan terus memposting bocoran untuk ponsel terbarunya ini.

Comment