Terpilih Ketigakalinya di DPR RI, Andi Yuliani Paris: Saya Akan Lanjutkan Program Beasiswa

BERITA.NEWS, Jakarta – Anggota DPR RI terpilih 2019-2024 Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dari dapil Sulsel II, Andi Yuliani Paris, mengaku akan terus memperkuat fungsi-fungsi DPR sebagai lembaga yang mewakili aspirasi rakyat. Khususnya di bidang legislasi, anggaran dan pengawasan.

“Yang paling penting saya akan tetap perkuat fungsi DPR di bidang legislasi, anggaran serta bidang pengawasan,” ucap Andi Yuliani Paris saat dihubungi BERITA.NEWS di Jakaarta, Senin (30/9/2019).

Ia juga menjelaskan ada beberapa program unggulanya yang ke depannya akan terus dipertahanakan. Salah satunya pemberian beasiswa kepada para mahasiswa.

Menuruntnya, program tersebut cukup membatu bagi anak-anak yang punya kemampuan dan kemauan namun terkendala dengan biaya.

“Periode-priode yang lalu yang menjadi program unggulan saya adalah memfasilitasi mahasiswa-mahasiwa, khususnya mahasiswa yang kurang mampu untuk mendapatkan beasiswa, beasiswa ini penting, karena menurut saya pendidikan itu jalan menuju peradaban yang lebih baik,” jelas dia.

“Seperti yang kita ketahui di Sulawesi Selatan itu indeks pendidikanya masih jauh tertinggal dibandingkan dengan beberapa daerah lain. Kita termasuk agak bawah. Dengan adanya program ini diharapkan lebih baik lagi,” lanjut legislator tiga periode itu.

Ketika ditanya persiapan khusus untuk pelantiakn Selasa (1/10/201) besok, Andi Yuliani Paris mengaku tidak ada persiapan khusus. Dirinya mengaku sudah terbiasa dan sudah tiga kali dengan ini terpilih sebagai anggota DPR RI.

“Untuk persiapan khusus gak ya, karena sekarang saya sudah periode ketiga, malah sekarang saya sibuk balas WA ucapan-ucapan dari pemilih saya,” pungkasnya. (Jun)

Comment