Dollah Mando Raih Penghargaan dari Ikatan Guru Indonesia Pusat

Bupati Sidrap bersama siswa dan siswi Kabupaten Sidrap. (BERITA.NEWS/H Aru).

Bupati Sidrap bersama siswa dan siswi Kabupaten Sidrap. (BERITA.NEWS/H Aru).

BERITA.NEWS, Sidrap  – Bupati Sidrap, H Dollah Mando terpilih meraih penghargaan Anugrah Pendidikan Indonesia (API) 2019 yang digelar Ikatan Guru Indonesia (IGI) Pusat. 

Hal tersebut disampaikan Ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI) Sidrap, Nurdin, Minggu (8/9/2019) siang.

“Pimpinan Pusat Ikatan Guru Indonesia melalui Tim Verifikasi API 2019, telah menetapkan, Ir H Dollah Mando, meraih penghargaan kategori bupati yang mendukung peningkatan mutu pendidikan berbasis literasi digital,” terang Nurdin.

Kepastian hal tersebut, sambung Nurdin, didapat dari undangan pemberian anugrah Nomor: 38/PAN-API/VIII/2019 yang ditandatangani Ketua IGI Pusat, Muhammad Ramli Rahim dan Ketua Tim Anugrah Pendidikan Indonesia, Marete. 

“Penghargaan tersebut akan diserahkan di arena Global Educational Supplies & Solutions (GESS), Jumat (20/9/2019) mendatang,” ungkap Nurdin.

“Ajang itu merupakan pameran  pendidikan internasional se ASEAN, dijadwalkan berlangsung di Planerry Hall Jakarta Convention Center,” tutup Nurdin.

  • H. Aru

Comment