BERITA.NEWS, Sinjai – Kapolres Sinjai, AKBP Harry Azhar, memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim), Senin (23/6/2025). Acara berlangsung di halaman Mapolres Sinjai.
Upacara dihadiri pejabat utama Polres Sinjai, para Kasat, Kapolsek, perwira staf, perwakilan anggota, dan Bhayangkari Cabang Sinjai.
Jabatan Kasat Reskrim Polres Sinjai diserahkan dari AKP Andi Rahmatullah kepada Iptu Adi Asrul.
AKP Andi Rahmatullah selanjutnya bertugas sebagai Penyidik Ditreskrimum Polda Sulsel.
Sementara Iptu Adi Asrul sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2 Sat Reskrim Polres Bone.
Dalam prosesi, Kapolres Sinjai menanggalkan dan memasangkan tanda jabatan.
Ia juga memimpin pembacaan sumpah jabatan dan penandatanganan berita acara serah terima.
Dalam sambutannya, AKBP Harry Azhar menegaskan bahwa mutasi adalah bagian dari penyegaran dan kebutuhan organisasi.
“Mutasi ini merupakan proses yang wajar di tubuh Polri untuk memperkuat kinerja dan pelayanan,” kata Harry Azhar.
Ia pun menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama. “Saya berterima kasih kepada AKP Andi Rahmatullah atas dedikasi dan loyalitasnya selama menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Sinjai,” ujarnya.
Kapolres juga memberi pesan kepada pejabat baru. “Kepada Iptu Adi Asrul, saya ucapkan selamat bergabung. Saya yakin Saudara bisa cepat beradaptasi dan membawa semangat baru. Kami menaruh harapan agar kinerja Sat Reskrim makin meningkat dan mampu memberikan rasa aman kepada masyarakat,” tegasnya.
Kapolres menambahkan bahwa inovasi dan kerja sama tim harus terus dikedepankan.
“Penegakan hukum harus berjalan secara profesional, transparan, dan humanis. Kita harus bekerja sama dan saling mendukung agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” tutupnya.
Usai upacara, acara dilanjutkan dengan kenal pamit dan ucapan selamat kepada kedua pejabat.


Comment