Pembusur Wajah Remaja di Jalan Andi Djemma Tertangkap 2 Rekannya Buron

BERITA. NEWS, MAKASSAR – Pria bernama Erlangga Syaputra digelandang setelah tertangkap tim gabungan Reskrim Polsek Rappocini dibackup Unit Jatanras Polrestabes Makassar saat terdugan pria berusia 22 tahun itu tengah berasa di Jalan Banta-bantaeng.

Polisi menyebutkan bahwa Pria Erlangga merupakan terduga pelaku pembusuran terhadap korban seorang remaja bernisial AH (18). Aksi pembusuran itu terjadi di Jalan Andi Djemma, Kecamatan Rappocini pada Kamis (2/1/2025).

“Jadi ada tiga terduga pelaku pembusuran terhadap korban AH (18) mengenai pada bagian wajah dekat mata korban, salah satu terduga yakni Erlangga yang sudah tertangkap sementara dua rekannya masih dalam perburuan,” kata Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Devi Sujana.

Terkait modus operansi dilakukan pelaku kata Devi. Para pelaku mencegat korban sembari menyerang korban dengan melepaskan anak panah seketika itu panah melesat di wajah korban.

“Para pelaku saat beraksi langsung mencegat korban lalu menyerang korban dengan menggunakan panah. Dari kejadian itu sehingga korban melayangkan laporan akibat panah melesat pada wajah bagian pipi dekat mata korban. Antara korban dan pelaku juga tak memiliki hubungan,” jelas AKBP Devi Sujana.

Belum diketahui pasti penyebab insiden penganiayaan berat (Anirat), tersebut. Polisi masih mendalaminya. Namun meski begitu dua pelaku lainnya dalam pengejaran sementara satu pelaku yakni Erlangga diwmankan bersama barang buktinya berupa anak panah lengkap dengan alat pelaotarnya serta senjata tajam jenis badik. Kini Erlangga meringkuk di bui sel Mapolrestabes Makassar untuk menjalani proses hukum lebih lanjut. (*)

 

Comment