DP Siapkan Opsi Independen Bertarung di Pilgub Sulsel 2024

BERITA.NEWS,Makassar– Nama Wali Kota Makassar Danny Pomanto (DP) digadang- gadang menjadi salah satu figur kuat bertarung di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulsel 2024.

Danny Pomanto mengaku pihaknya mulai bekerja untuk Pilgub Sulsel 2024 setelah Lebaran Idul Fitri, apalagi saat ini masih ada proses Pilpres yang masih bergulir.

Ia juga mengatakan sudah melakukan komunikasi dengan beberapa partai besar, hanya saja DP enggan menyebutkan partai apa saja yang telah didatangi.

Baca Juga: Danny Pomanto Ingin Tiru Sistem MUT Singapura, Siapkan Rp 400 Miliar

Wali Kota dua periode juga tak menampik akan mempersiapkan opsi jalur independen untuk bertarung di Pilgub, jika gagal mendapatkan kendaraan partai.

“Sudah mulai, adalah partai besar dan insallah walaupun ada kemungkinan saya juga mempersiapkan jalur independen.

Selalu kan saya begitu, dulu kan semua dalam 3 kali saya bertarung ini awalnya dari independen semua,” ucapnya.

Selain itu, DP mengaku enggan terburu-buru dalam menentukan figur yang tepat sebagai pasangan di Pilgub mendatang. Meskipun beberapa nama sudah di kaitan seperti Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani.

“Ya kan belum tahu, namanya politik,
(Ada pembicaraan kesana?) Belum , silaturahmi biasa saja.

Tapi memang survei kecocokan memang saya lebih menarik kalau dengan lawan jenis,” ujarnya.

“(Respon PDIP)? Sudah, disuruh mempersiapkan diri tapi kan kita harus lihat residu-residunya pemilihan sebelumnya kan,” tambahnya.

Data KPU Sulawesi Selatan (Sulsel) telah menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 6.670.582 pemilih untuk Pemilu 2024. Pemilih tersebut tersebar dari 24 kabupaten/kota.

Melihat peraturan Pilkada jalur independen, Danny Pomanto harus mengumpulkan 7,5 persen dukungan suara dari jumlah DPT se-Sulawesi Selatan.

Comment