Askab PSSI Luwu Gelar Rapat Jelang Piala Suratin

ads

BERITA.NEWS, Luwu – Askab PSSI Luwu menggelar rapat di Ruang Rapat Bappeda Kabupaten Luwu, pada Kamis (22/9/2021). Rapat dengan seluruh pengurus Askab PSSI Luwu ini dipimpin langsung Ketua Askab Luwu Ahkam Basmin.

Rapat tersebut membahas persiapan untuk menghadapi Piala Suratin U13, U15 dan U17 dan Liga 3 untuk PS Luwu.

Menurut Ahkam Basmin, ini merupakan sejarah bagi Luwu dan suatu kebanggaan karena pertama kalinya PSSI Luwu mengikuti tiga agenda Asprov (Asosiasi Provinsi) di semua kategori.

“Pada periode kali ini Askab PSSI Luwu mengusung tedline “Gotong royong dalam prestasi”, artinya semua pengurus beserta anggota klub Askab se-Kabupaten Luwu itu semua terlibat,” jelas Ahkam Basmin.

Di tempat yang sama Manajer Suratin U17 Rizal Rahmat menyampaikan, tahap seleksi Suratin U13, U15 dan U17 terbagi atas tiga lokasi yang berbeda, yaitu di Larompong, Belopa, Bua, dan Lamasi.

Tambahnya, untuk setiap tim mulai dari U13, U15 dan U17 itu nantinya merekrut 25 pemain untuk mengikuti kegiatan Suratin Luwu.

“Rencananya tahapan seleksi untuk U13, dan U15 itu dimulai besok di Temboe Larompong sedangkan untuk U17 itu di Lamasi,” tutur Rizal.

Sementara Andi Mammang menyampaikan, pada dasarnya dirinya dipercayakan sebagai manajer agar bagaimana bisa sepak bola di Kabupaten Luwu ada kemajuan.

Ia menambahkan bahwa sepak bola di Kabupaten Luwu itu mulai menuai kemajuan. Bahkan, baru-baru ini tim sepak bola Luwu bisa lolos mengikuti Praporda.

“Untuk kesiapan Liga 3, kami di PS3 Luwu sudah menyusun strategi untuk persiapan Luwu Liga 3,” ucap Andi Mammang yang merupakan Manajer PS3 Luwu.

Turut hadir pada rapat tersebut Andi Mammang Manajer PS3 Luwu, dan Rizal Rahmat Manajer Suratin U17.

  • Muh Asri

Comment