BERITA.NEWS, Solo – Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batolla, tidak akan menganggap remeh lawannya, PSS Sleman.
Keduanya akan bertemu di partai perebutan peringkat ke-3 Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/4/2021) malam.
Syamsuddin Batolla menjelaskan, tim berjuluk Elang Jawa itu memiliki materi yang cukup bagus, baik lokal mau pun pemain asing.
Selain itu tim yang diarsiteki Dejan Antonic itu dianggap memiliki permaian yang cukup kolektif selama pagelaran Piala Mempora.
“Sleman juga cukup bagus, mereka punya pemain asing dan permaiannya juga kolektif secara tim dan juga di penyisihan sampai di semifinal juga cukup memperlihatkan punya permainan,” kata Syasuddin Batolla.
Meski demikian, mantan asisten pelatih Robert Rene Albert kala masih menukangi tim Ramang ini optimis, timnya dapat meraih kemenangan dan keluar sebagai juara tiga.
Dirinya berharap agar Zulkifli Syukur dan kawan-kawan dapat bekerja keras dan memberikan performa terbaiknya selama laga nanti. Tentu, kemenangan akan menjadi harga mati bagi PSM Makassar usai gagal melaju ke babak final.
“Saya sebagai pelatih selalu optimis tiap pertandingan, dan saya menekankan kepada pemain kita harus kerja keras lagi untuk mendapatkan poin,” tegasnya.
- Alfiandis
Comment