BERITA.NEWS, Bulukumba – Ruangan Kepala Desa Balibo, Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba, disegel oleh seorang legislator dari Fraksi NasDem, Abd Kaab, Kamis (12/11/2020).
Ruangan tersebut tak bisa dibuka oleh Kepala Desa Balibo, Darmawati. Akibatnya, pelayanan kepada masyarakat dialihkan ke kolong rumah seorang warga setempat.
Penyegelan terjadi saat kepala desa, Darmawati, sedang melakukan pengurusan sumur bor di daerahnya.
“Saya keluar untuk mengurus sumur bor di rumah salah satu warga. Saat saya kembali ke kantor ternyata ruangan saya sudah terkunci. Kuncinya pun disita oleh Abd Kaab,” ujar Darmawai saat dikonfirmasi awak media.
Bahkan kata Darmawati, penutupan paksa ini sudah kesekian kalinya dilakukan oleh oknum yang sama. “Bahkan pernah datang dengan berbicara dengan nada tinggi (marah),” jelasnya.
Karena kondisi itu, segala bentuk pelayanan masyarakat terpaksa dialihkan ke kolong rumah salah seorang warga di daerah terebut.
“Semua perlengkapan sudah saya angkut ke sini. Dan mulai besok pelayanan pelayanan di sini sampai permasalahan selesai,” ujarnya.
Terpisah, legislator Partai NasDem Bulukumba, Abdul Kaab, yang dikonfirmasi mengaku, hanya menutup ruangan Kepala Desa Balibo. Bukan secara keseluruhan kantor desa.
“Yang ditutup itu bukan Kantor Desa Balibo, tetapi ruangan kepala desa,” ucap Abdul Kaab.
Terkait alasan penutupan ruangan Kepala Desa Balibo, Abdul Kaab menyebutkan persoalan tersebut sudah sampai di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulukumba.
“Kita tanya Ketua DPRD Bulukumba, karena ini sudah ada di DPRD. Jadi tanya ketua secara langsung, nanti saya jawab pertanyaan sebab ada rekomendasi keluar dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Bulukumba,” tutupnya.
– IL
Comment