BERITA.NEWS, Jakarta – Komisaris Utama PT Pertamina (Persero), Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok tengah membentuk tim khusus di PT Pertamina (Persero). Hal itu disampaikannya dalam wawancara dengan CNBC Indonesia, Jumat (2/10/2020).
Dalam pernyataannya, Ahok mengatakan tim khusus ini dibentuk untuk menganalisa apa penyebab calon partner Pertamina memutuskan mundur dari proyek kilang.
“Sedang bentuk tim buat jajaki dan sudah audit juga penyebabnya,” kata Ahok, dikutip dari Detikcom.
Ahok sendiri enggan merinci lebih lanjut apa penyebab para calon partner kilang Pertamina memutuskan undur diri.
“Tanya ke direksi,” katanya.
Yang pasti, dia bilang saat ini sudah banyak calon partner yang tertarik melakukan kerja sama dengan Pertamina. Mereka pun sudah mulai berkirim surat kepada Pertamina.
“Surat yang masuk tertarik investasi sudah banyak,” jelasnya.
Menanggapi rencana Ahok, Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman, mengatakan tim yang dimaksud saat ini masih dalam proses persiapan dan pembahasan.
“Terkait dengan hal tersebut Pertamina sedang menyiapkan tim tersebut dan saat ini masih dalam pembahasan,” ungkapnya kepada CNBC Indonesia.
Fajriyah membenarkan pembentukan tim ini sebagai keseriusan Pertamina dalam mencari partner. Nantinya tugas dari tim ini di antaranya untuk kegiatan pemaparan umum kepada publik atau public expose. Yakni mengenai proyek Pertamina, progresnya, dan mekanisme.
“Ya, di antaranya misalnya untuk public expose mengenai project Pertamina dan progress serta mekanismenya seperti apa,” jelasnya.
Comment