BERITA.NEWS, Makassar – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) resmi melantik Pj Wali Kota Makassar Prof Rudy Djamaluddin di Rujab Gubernur jalan Jendral Sudirman, Jumat (26/6/2020). Prof Rudy mengantikan Prof Yusran Yusuf.
Pelantikan kali ini pun dilakukan secara sederhana, tanpa ada embel-embel karangan bunga tanda ucapan selamat pelantikan PJ Walikota baru tersebut. Kursi tamu undangan dibatasi dengan sesuai protokol kesehatan.
Dari pantauan BERITA.NEWS, turut hadir dua mantan Pj Walikota sebelumnya, Iqbal Samad Suhaeb dan Prof Yusran Yusuf didampingi istri ikut menyaksikan pelantikan Prof Rudy Djamaluddin.
Diketahui, selama kekosongan jabatan Walikota Makassar Defenitif pasca tinggal Danny Pomanto, jabatan Pj sudah diisi oleh tiga orang. Peratama, Iqbal Samad Suhaeb satahun masa kerja. Kedua, Prof Yusran Yusuf. Namun, tak cukup dua bulan, Prof Yusran Yusuf diganti oleh Prof Rudy Djamaluddin.
Sebelumnya, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) menilai pergantian PJ Walikota baru tersebut hal biasa terjadi dalam sistem pemerintahan. Mengingat bukan jabatan politis.
“Jadi tidak ada yang spesial, jadi ini bukan pejabat defenitif. Ini PJ penjabat itu maksimal satu tahun kita ada pergub evaluasi tiap saat selama itu kita anggap bukan orang-orang lebih fokus lagi,” ucapnya.
NA mengaku telah menugaskan Prof Rudy segera merangkul semua pihak, memberikan edukasi secara massif soal pandemi Covid-19 atau Corona Virus.
“Saya sudah bilang, Prof saya mohon pelantikan ini. Tidak ada eforia tidak ada ucapan selamat kita mau kerja. Jadi kita juga lakukan secara sederhana yang penting langsung kerja,” ujarnya.
. Andi Khaerul
Comment