Desa Sijelling Lakukan Penyemprotan di Rumah Warga dan Masjid

BERITA.NEWS, Bone – Kepala Desa Sijelling, Kecamatan Tellu Siattingnge, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Yudhil Hayrid melakukan penyemprotan rumah warga dan masjid dengan menggunakan cairan disinfektan serta pembagian masker kepada warga, Sabtu (18/4/2020).

Kepala desa didampingi oleh Babinsa dan Babinkamtibmas, kader posyandu, perangkat desa, dan para kadus.

Menurut Yudhil, kegiatan ini dilakukan sejak awal munculnya kabar bahwa adanya wabah virus corona (covid-19) yang lagi pademi di beberapa kabupaten. “Sehingga kami terinspirasi demi untuk memutus mata rantai wabah virus Covid-19 tersebut,” katanya.

Yhudil juga menambahkan, bagi orang dari luar Kabupaten Bone yang akan memasuki wilayahnya, agar diperiksa secara benar suhu badannya. Tujuannya agar lebih mudah pemantauannya.

“Kita tidak mau kecolongan, lebih baik kita mencegah dari pada mengobati,” pungkasnya.

Desa Sijelling memiliki 3.568 penduduk dengan 835 kepala keluarga.

. Andi Afriadi

Comment