BERITA.NEWS, Makassar – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Inspektorat Sulsel Salim AR menyampaikan ada banyak kejanggalan dan simpang-siur dalam proses konstruksi Stadion Barombong selama pengejaran. Sehingga, pembangunan untuk saat ini akan dihentikan.
Salim AR memastikan tidak ada proses pengerjaan untuk Stadion Barombong selama belum hasil audit dari Badan Pengawasan dan Pembagunan (BPKP) Sulsel belum keluar. Sehingga, APBD 2019 Rp.5 Miliar yang sudah di tetapkan kemungkinan tidak terserap.
“Terlalu banyak simpang-siur Stadion Barombong makanya kita undang BPKP mengaudit secara keseluruhan. Jadi untuk sekarang kita stop pembangunan,” ucapnya di kantor inspektorat Sulsel.
Menurutnya, ada dua point harus lebih dulu diselesaikan. Pertama alas hak kepemilikan lahan belum bersertifikat, kedua dibutuhkan audit konstruksi fisik bangunan secara keseluruhan.
“Dari dua kesimpulan ini stadion Barombong di stop untuk sementara. Jadi kita tergantung dari BPKP sampai kapan hasil audit itu di keluar,” ungkapnya.
Sementara itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Muhlis Mallajareng mengatakan siap melaksanakan jika itu menjadi keputusan pimpinan dalam hal ini Gubernur. Apalagi, akan mendapat pemeriksaan dari BPKP.
”Kita terima saja kalau itu putusan pimpinan. Memang ini akan di audit dulu oleh BPKP, baru setelah itu pembangunan kita lanjutkan,” katanya.
- KH
Comment