Jembatan Kembar ke Stadion GBH Parepare Rampung 80 Persen

Wali Kota Parepare Taufan Pawe Tinjau Pembangunan Jembatan Kembar (ist)

BERITA.NEWS,Parepare- Wali Kota Parepare Taufan Pawe meninjau pembangunan Jembatan Kembar di Salo Karajae. Kamis (12/1/2023).

Taufan Pawe optimis pembangunan Jembatan Kembar di Salo Karajae akan rampung akhir Januari 2023.

Pembangunan telah mencapai 80 persen. Akses ini akan terhubung menuju Stadion Gelora BJ Habibie (GBH).

“Mari kita doakan agar di akhir Januari ini sudah bisa dimanfaatkan,” ucap Taufan dalam keterangan tertulis.

Ketua DPD I Golkar Sulsel ini sampaikan terima kasih kepada Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman atas bantuan keuangan proyek tersebut.

“Semoga nantinya bermanfaat bagi masyarakat Kota Parepare,” ungkap Taufan.

Jembatan Kembar nantinya sebagai penopang dari Sumpang Minangae yang merupakan akses utama jalur trans Sulawesi saat ini.

Comment