BERITA.NEWS, Gowa – Selama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Gowa, Setiap Kecamatan membuat dapur umum untuk menyediakan bantuan pangan siap saji bagi warga yang terdampak.
Salah satunya di Kecamatan Somba Opu yang setiap harinya menyiapkan ratusan paket nasi. Hal ini sebagai upaya agar masyarakat yang luput dari pendataan juga bisa menerima bantuan.
Ketua TP PKK Kecamatan Somba Opu, Harmiah Agussalim mengatakan, dari hari pertama sampai ketujuh pihaknya sudah membuat 1304 nasi dus, dimana perharinya bisa mencapai 150 hingga 200an paket buka puasa.
“Alhamdulillah setiap hari kita bersama ibu-ibu Ketua PKK kelurahan bersama para kader, Bhayangkari, Persit, Karang Taruna dan Pemuda Garuda Indonesia membuat hidangan untuk buka puasa bagi warga kita yang terdampak. Dimana sumber bahan yang digunakan berasal dari partisipasi camat, lurah, staf se-Kecamatan Somba Opu, serta para dermawan yang menyumbang,” tuturnya, Selasa (12/5/2020).
Pelbagai jenis makanan dalam sepaket (dus) yang disiapkan untuk warga, diantaranya ada nasi putih, ayam, telur, sayuran dan es buah.
Harapannya, semoga dengan adanya dapur umum ini seluruh warga yang tidak memperoleh bantuan sembako dan uang tunai dapat terakomodir dan dapat menikmati bantuan walaupun hanya berupa makanan.
Sementara itu, Camat Somba Opu, Agussalim juga membenarkan, paket buka puasa tersebut diperuntukkan bagi masyarakat yang tidak mendapatkan sembako dan orang kos-kosan di wilayah Kecamatan Somba Opu, masyarakat yang tidak bisa mudik dan tidak memiliki Kartu Keluarga di Wilayah Kecamatan Somba Opu.
“Jadi ini untuk masyarakat kita yang tidak mendapatkan bantuan manapun tetapi layak dibantu. Sistem pendistribusiannya diantarkan kerumah masing-masing dan ada juga menjemput sendiri,” katanya.
- Putri
Comment