BERITA.NEWS, Makassar – lembaga Kontrol Keuangan Negara (LKKN) memastikan mereka akan menggelar aksi pada Senin 6 januari 2020 mendatang di depan Kantor Dinas Bina Marga Propinsi Sulawesi Selatan, Jalan AP pettarani Kota Makassar.
“Dalam Aksi kali ini, kami dari LKKN akan bersungguh-sungguh mengikuti perkembangan Proses pekerjaan yang dilakukan PT. Konstruksi Jaya ini, pekerjaannya kami sebut gagal konstruksi” Kata Ketua DPP LKKN Baharuddin kepada Berita.news, Kamis (2/1/2020)
Baharuddin menyebut rencananya hari Senin massa akan berkumpul di Warkop Olala Jalan Topaz, pukul 09.00 WITA. Sebelum massa akan bergerak menuju Kantor Dinas Bina Marga Propinsi sulawesi selatan.
Sementara itu, Koordinator Aksi Andi Ismaila juga memastikan beberapa substasi tuntutan demonstrasi Salah satunya agar perusahaan yang mengerjakan Proyek ruas jalan burung burung ini di blacklist, karena dianggap gagal Konstruksi.
“Di lapangan kami dapat banyak temuan, Saluran ada yg pakai pengalas ada juga tidak. jembatan kayak mau roboh, Aspalnya abal abal. padahal aspal iniKlau dari spesifikasi Pengaspalan harus diatas suhu 200 Derajat celcius sedangkan Bukti di lapangan tdk sesuai dgn Peraturan UUD Konstruksi dan Peraturan kementrian PUPR,” Ungkap Ismaila.
Comment