Asisten Perekonomian Pemprov Jabar Dipanggil KPK soal Kasus Meikarta

Febri Diansyah

BERITA.NEWS, Jakarta– KPK memanggil Asisisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Provinsi Jawa Barat Eddy Iskandar Muda Nasution soal kasus suap proyek Meikarta. Eddy panggil KPK sebagai saksi untuk tersangka Sekda Jawa Barat Iwa Karniwa.

“Dia dipanghil sebagai saksi atas tersangka IWK (Iwa Kurniwa),” kata juru bicara KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Jumat (4/10/2019).

KPK juga memanggil Asisten Daerah III Provinsi Jawa Barat Deni Juanda Puradimaja. Deni dipanggil juga sebagai saksi untuk Iwa.

Dalam kasus tersebut Eddy sebelumnya sudah pernah diperiksa sebagai saksi pada Oktober 2018. Saat itu dia dimintai keterangan saksi untuk tersangaka Billy Sindoro.

Sebelumya KPK sudah menetapkan dua orang tersangka baru dalam dua perkara yang berbeda terkait proyek Meikarta, yaitu, mantan Presiden Direktur Lippo Cikarang Bartholomeus Toto dan Sekda Jawa Barat, Iwa Karniwa.

Toto dijerat KPK sebagai tersangka karena ia diduga memberi suap kepada eks Bupati Bekasi Neneng Hassanah Yasin. Toto diduga memberikan dana Rp 10,5 miliar kepada Neneng untuk melancarkan perizinan Meikarta.

Sedangkan Iwa ditetapkan KPK sebagai tersangka diduga menerima dana suap sebesar Rp 900 juta. Dana itu diduga KPK terkait pengurusan Peraturan Daerah tentang RDTR Kabupaten Bekasi. (Jun)

Comment