BERITA.NEWS,Makassar- Jelang Hari Jadi Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) menggelar pasar murah serba Rp 356 untuk tiap paket sembako.
Gubernur Sulsel diwakili Asisten II Pemprov Ichsan Mustari menyampaikan apresiasi kepada Disnakertrans dan para perusahaan mitranya yang melakukan kegiatan sosial menyambut hari jadi Sulsel.
“Jadi Pak Gubernur memberikan apresiasi memberikan penghargaan yang sangat tinggi kepada dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi dengan para mitra untuk melaksanakan pasar murah serba Rp 356.
Ini merupakan inovatif sebenarnya Disnakertrans sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Provinsi kepada masyarakat di hari ulang tahun Provinsi Sulawesi Selatan ke 356 ini,” ucapnya.
Kepala Disnakertrans Provinsi Jayadi Nas mengatakan pasar murah serba Rp 356 ini sebagai upaya menindaklanjuti arahan Gubernur Andi Sudirman agar memberikan kegiatan yang dapat berdampak langsung ke masayarakat.
“Arahan bapak Gubernur di panitia hari ulang tahun sulsel ke 356, dimana Disnakertrans berada di bidang 3 menangani bidang kemasyarakatan dan kemitraan dan berbagai macam kegiatan sosial lainnya,” ujarnya.
Jayadi mengatakan pasar murah serba Rp 356 per paket ini berjalan atas kerjasama para perusahaan mitra seperti PT Vale, Pelindo, PT Pertamina Patra Niaga, BNI, BPJS Tenagakerjaan, Telkom, Pegadaian, WIKA Benton, PLN, BCA, BPJS Kesehatan, dan PTPN.
“Alhamdulillah kami bersama teman-teman mitra, ada 12 perusahaan besar yang telah mencari nafkah di Sulsel ini telah melaksanakan berbagai macam sumbangsih dan ikut berpartisipasi inilah yang kami kelola menjadi pasar murah Rp 356 seiring hari jadi kita,” sebutnya.
Lebib lanjut, Jayadi mengatakan pihaknya menyiapkan 2 ribu kupon khusus untuk masyarakat kurang mampu, buruh dan mahasiswa.
“Pasar murah ini sebagai bentuk sumbangsih kami dan rasa peduli kami kepada masyarakat yang kurang mampu, teman-teman buruh yang memiliki pendapatan rendah,” pungkasnya.


Comment