BERITA.NEWS, Jakarta — Leicester City sukses mengalahkan Tottenham Hotspur pada laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 di Stadion King Power, Sabtu (21/9/2019).
Gol-gol skuat The Foxes dilesakkan oleh Ricardo Pereira dan James Maddison. Sementara satu-satunta gol skuat besutan Mauricio Pochettino diciptakan oleh Harry Kane.
Leicester sempat tertinggal dari tim tamu pada menit ke-29 melalui gol Harry Kane memanfaatkan umpan dari Son Heung-min.
Skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu bertahan hingga babak pertama selesai. Memasuki babak kedua, Leicester mencoba menekan Spurs.
Hasilnya, mereka sukses menyamakan skor menjadi 1-1 berkat gol Pereira pada menit ke-69. Gol tersebut membuat Leicester semakin terlecut untuk terus menekan Tottenham.
Sebaliknya, tim tamu kerap kerepotan membendung serangan dari Spurs.
Upaya Leicester berbuah hasil. Mereka membalikkan keunggulan menjadi 2-1 berkat gol Demaray Gray memanfaatkan assist dari Hamza Choudhury pada menit ke-85.
Skor 2-1 untuk kemenangan Leicester bertahan hingga laga usai. Leicester kini berada di posisi kedua klasemen sementara dengan mengantongi 11 poin di bawah Liverpool dengan selisih empat poin.
Susunan Pemain:
Leicester City (4-1-4-1): Kasper Schmeichel; Ricardo Pereira, Jonny Evans, Caglar Soyuncu, Ben Chilwell; Wilfred Ndidi; Ayoze Perez, Youri Tielemans, James Maddison, Harvey Barnes; Jamie Vardy
Tottenham (4-3-1-2): PauloGazzaniga; SergeAurier, TobyAlderweireld, JanVertonghen, Danny Rose;MoussaSissoko,TanguyNdombele, Harry Winks; ErikLamela; Harry Kane, SonHeung-min
Comment