DLH Makassar Apresiasi 14 Tokoh Inspiratif Pengelolahan Kebersihan

BERITA.NEWS,Makassar- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemerintah Kota Makassar memberikan apresiasi tokoh inspiratif pengelolaan kebersihan saat pembukaan Program ‘Jelajah Sampah Makassar’ 2025.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andi Muhammad Yasir hadir langsung mewakili Wali Kota dan Wakil Wali Kota memberikan penghargaan kepada tokoh inspiratif tersebut.

Program Jelajah Sampah Makassar 2025 ini menjadi wujud komitmen DLH Makassar mengawal komitmen Wali Kota menjadikan Makassar menuju Kota Bebas Sampah 2029 kedepannya.

Pemberian apresiasi ini menjadi momentum untuk memperkuat semangat kolektif, sekaligus menjadi pesan bahwa perubahan besar dapat dimulai dari kelompok kecil yang bekerja dengan konsisten.

Melalui teladan para tokoh kebersihan ini, Pemerintah Kota Makassar berharap gerakan sadar sampah semakin meluas di seluruh kelurahan.

Baca Juga :  DPRD dan Pemkot Sepakati KUA PPAS 2026, APBD Diproyeksi Rp5,1 Triliun

Berikut daftar 14 Tokoh Inspiratif Pengelolahan Kebersihan di Kecamatan Makassar dan Tokoh Paling Aktif Sepanjang Aksi Bersih yaitu:
1. Maccini parang (Bsu Mawar Fatimah)
2. Maccini (bsu teratai)
3. Maccini gusung
4. Maricaya baru (bsu aulia)
5. Maricaya (bsu An-Nur)
6. Bara-baraya (bsu marsid)
7. Bara-baraya selatan (bsu sukses abadi)
8. Bara-baraya timur (bsu bara baraya timur)
9. Maradekaya (bsu berkah)
10. Maradekaya utara (bsu salahutu)
11. Maradekaya selatan (marsela 01)
12. Bara baraya utara (bsu batara maju)
13. Berana (berana maju 03)
14. Lariang bangi (bsu maju bersama).

Comment