APPMI Hidupkan Ekonomi Sulsel Lewat Fashion Tendance 2026

Fashion Tendance 2026 oleh Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) 2026 di Plataran Makassar (dok.)

BERITA.NEWS,Makassar- Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Sulsel menggelar Fashion Tendance 2026 di Plataran Makassar, Jalan Mutiara Boulevard. Sabtu (30/8/2025).

Fashion Tendance 2026 ini APPMI Sulsel mengangkat tema ECOCHIC atau Ecology Sustainable Fashion.

Ketua APPMI Sulsel Andi Ayu Sartika Gani mengatakan event Fashion Tendance merupakan agenda tahunan yang akan menampilkan sejumlah brand Mode yang kemungkinan akan booming di tahun depan.

“Jadi diacara ini kita sebutnya Fashion Tendance karena dia memperlihatkan brand brand kemungkinan akan muncul di tahun berikutnya dari mulai warnanya, style,” ucapnya kepada berita.news.

Menurutnya tema Fashion Tendance 2026 yakni ECOCHIC mengambil konsep pakaian dan aksesoris yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

“Makanya kita pakai bahannya dari kain-kain sisa, baju yang tidak terpakai dari sampah plastik yang kita bikin lagi Jadi pakaian dan aksesoris,” sebutnya.

Owner Brand Batik Sulawesi ISTINANA ini menilai event Fashion Tendance, APPMI Sulsel berupaya mendorong ekonomi Sulsel lewat potensi industri Fashion

“Seperti saya kan batik Sulawesi ISTINANA limbah dari kain-kain wastra menjadi sejumlah baju,” ujarnya.

Andi Ayu Sartika Gani mengaku kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik meski ditengah situasi dan kondisi Kota Makassar yang kurang kondusif akibat aksi demonstrasi.

“Alhamdulillah ini juga permintaan dari pihak sponsor terutama Plataran juga ingin tetap menjalankan event ini. Alhamdulillah tamu juga masih ada kesempatan bisa datang kesini,” tuturnya.

Lebih lanjut, Ketua APPMI Sulsel ini menilai potensi industri Fashion, khususnya wastra, batik, motif lokal sangat besar dan masih banyak yang bisa terus dikembangkan.

“Sebenarnya masih banyak sekali yang bisa diolah gitu mulai dari kain tenun nya, kain batik nya, secara corak dan jenis bahan juga Sebenarnya masih banyak sekali bisa dikembangkan

Jadi kita sisa cari SDM nya yang sesuai dan kompetensi nya bagus insallah kedepannya pasti bagus, ada banyak sekali yang bisa di olah,” pungkasnya.

Comment