BERITA.NEWS, Makassar – Momen Paskah merupakan waktu yang penuh makna-saat umat merayakan kebangkitan, pengharapan baru, dan mempererat hubungan spiritual maupun sosial.
Dalam era digital seperti sekarang, konektivitas menjadi elemen penting untuk mendukung kelancaran ibadah, perayaan virtual, serta komunikasi jarak jauh dengan keluarga dan komunitas.
Sebagai penyedia solusi jaringan terdepan, PLN Icon Plus berkomitmen menjaga keandalan layanan selama periode Paskah.
Melalui semangat Ibadah Paskah kami memastikan jaringan telekomunikasi tetap stabil, aman, dan optimal untuk mendukung seluruh aktivitas masyarakat.
Guna mewujudkan layanan tanpa hambatan, PLN Icon Plus telah melaksanakan berbagai langkah strategis, di antaranya pemeliharaan jaringan secara terjadwal, peningkatan kapasitas infrastruktur, serta penyiagaan tim teknis 24/7 untuk merespons potensi gangguan.
Tim kami yang tersebar di berbagai wilayah siap bekerja sigap demi menjaga kualitas layanan, khususnya saat lonjakan trafik digital di momen ibadah dan perayaan berlangsung.
“Paskah adalah saat yang sakral, dan kami memahami pentingnya koneksi yang lancar dalam menyampaikan kasih dan harapan kepada sesama. PLN Icon Plus terus berinovasi dalam teknologi dan sistem monitoring, agar masyarakat dapat menjalani Paskah dengan tenang, khidmat, dan tetap terhubung,” ujar General Manager SBU Sulawesi dan IBT, Rizky Ardiana Bayuwerty.
Tak hanya menjaga konektivitas, PLN Icon Plus juga mendorong transformasi menuju ekosistem digital yang lebih terintegrasi dan efisien.
Sistem pemantauan jaringan yang semakin modern memungkinkan deteksi dini dan penanganan cepat, agar pasokan jaringan tetap prima di setiap titik layanan.
Selaras dengan arahan Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, kami terus meningkatkan kualitas layanan, memperluas jangkauan, dan menghadirkan solusi teknologi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat saat ini.
Dengan pemeliharaan yang tepat dan operasi yang hebat, kami memastikan Paskah Anda lebih khidmat, penuh makna, dan tetap terhubung. PLN Icon Plus, selalu siap menemani pelanggan setianya
Comment