Diduga Anggota Polri di Polda Sulteng Terlibat Kasus Perampasan Kendaraan, PT Amanah Finance Segera Lapor Polisi

ads

BERITA.NEWS, Makassar– Diduga dua orang eksternal bernama Ovan Andika dan Mohammad Nur merampas kendaraan milik Leasing PT Amanah Finance yang merupakan salah satu perusahaan Kalla Group.

Selain dua orang itu, diduga anggota Polri yang bertugas di tim Jatanras Polda Sulawesi Tengah terlibat dalam kasus perampasan aset tersebut.

Perampasan kendaraan itu terjadi di daerah Topoyo Sulawesi Barat.

Head Remedial PT Amanah Finance, Arul menjelaskan bahwa pihaknya mempercayakan dua eksternal itu untuk menarik kendaraan yang sudah lama menunggak pembayaran.

“Ovan dan Mahmud (dipercayakan untuk menarik mobil) sudah mengamankan kendaraan yang sudah berpindah tangan dua kali itu dari tangan orang lain,” kata Arul kepada awak media Senin (27/5/2024).

Setelah berhasil mengamankan kendaraan itu, oknum eksternal sempat meminta kepada PT Amanah Finance untuk mengirim biaya jasa agar barang tersebut segera dikirim kembali ke Makassar.

“Namun saat itu kami sempat bilang jangan dulu kirim siapa tahu ada itikad baik dari yang menunggak untuk membayar,” ucapnya.

Arul menambahkan pada tanggal 16 Mei 2024 kendaraan tersebut hendak dikirim ke Makassar. Pihaknya juga sudah membayar jasa sesuai kesepakatan dengan dua eksternal.

“Pada hari Kamis 16 Mei 2024 kami sepakat bahwa mobil dikirim menggunakan mobil car carrier menuju Makassar. Namun tiba-tiba Ovan dan Mahmud menelpon bahwa ada anggota Jatanras yang mau ambil mobil, saya pun kaget kenapa bisa, apa dasarnya,” ucap dia.

Parahnya diduga oknum anggota Jatanras tersebut bersama Ovan dan Mahmud mengejar mobil itu dari Sulteng sampai Topoyo Sulawesi Barat. Mereka kemudian memberhentikan paksa mobil car carrier untuk menurunkan kendaraan itu.

“Mereka menghentikan paksa bahkan mengecam sopir car carrier,lalu kemudian mereka mengambil mobil tersebut. Saya kemudian dikabarkan lalu sempat meminta untuk vidio call bersama anggota Jatanras itu namun tak ada yang mau bicara. Bahkan saya meminta kepada Ovan dan Mahmud untuk menfoto namun sampai sekarang tak ada,” jelasnya.

Arul mangaku kecewa dan akan melaporkan dua oknum eksternal ke polisi dalam dekat ini. Karena mereka diduga merampas paksa mobil milik PT Amanah Finance.

“Kami akan segera melaporkan kejadian tersebut kepada polisi. Dua oknum eksternal sudah melakukan penipuan hingga perampasan aset milik Amanah Finance. Apalagi diduga ada keterlibatan anggota polri dalam hal perampasan,” tegas Arul.

 

 

Comment