Jelang NATARU, Puncak Arus Kendaraan di Sulsel Mulai 19 Desember – 3 Januari

BERITA.NEWS,Makassar-Dinas Perhubungan Pemprov Sulsel mulai membahas antisipasi terjadinya Puncak Arus Kendaraan Jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (NATARU).

Berdasarkan Rapat hasil Koordinasi Dinas Perhubungan memperkirakan Puncak Arus Kendaraan pergi dan balik terjadi mulai 21 Desember 2023 sampai 3 Januari 2024.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Andi Erwin Terwo mengatakan berdasarkan survey Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub, potensi pergerakan Nasional selama masa Nataru 2023 – 2024 sebesar 38,83%dari jumlah penduduk.

Akan meningkat sebanyak 143% dari tahun sebelumnya , didominasi oleh Mobil Pribadi 35,57% dan Sepeda Motor 17,92%.

“Untuk Are Mamminasata potensi perjalanan 1.203.533 kendaraan, sedangkan untuk Sulawesi Selatan secara keseluruhan capai 3.593.573,” ucapnya.

Lebih lanjut, Erwin menyebut untuk kendaraan mobil 35,57% atau 1.278.234, Motor 17,92% atau 643.968, Bus 10,94% atau 393.137, Pesawat 11,91% atau 427.994.

Baca Juga :  Angka Kebakaran Hutan dan Lahan di Sulsel Capai 474,91 Ha, Pinrang Jadi Sorotan

Selanjutnya, ASDP 6,04% atau 217.052 kendaraan, Laut 3,44% atau 123.619 dan Taksi, Travel dll 14,18% atau 509 569.

“Natal dan Tahun baru juga kan bersamaan hari libur sekolah, kita antisipasi kunjungan tempat seperti mall, wisata memang hasil pertemuan kita perlu ada kerjasama

Dinas Perhubungan Kabupaten dan Kota, Kepolisian dan Organda, kita juga bentuk Pos Nataru di daerah rawan kecelakaan, tempat ibadah,” ujarnya.

Adapun Lokasi daerah rawan kecelakaan di Sulawesi Selatan untuk status jalan Provinsi terdapat 6 titik, jalan Nasional terdapat 37 titik dan jalan Kabupaten/Kota 8 titik.

“Penempatan personil/mitigasi akan dikoordinasikan dengan skateholder sesuai status jalan,” jelasnya.

Data Titik Rawan Kecelakaan di Sulsel, Antisipasi Perjalanan Jelang Natal dan Tahun Baru (NATARU) oleh Dinas Perhubungan Provinsi (Dok)

 

Comment