BERITA.NEWS, Bulukumba – Sebanyak 123 barisan dari 59 peserta yang telah terdaftar, turut serta meriahkan lomba Gerak Jalan Indah Tingkat Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan. Rabu (16/8/2023).
Lomba Gerak Jalan Indah dilaksanakan tiap tahun pada momentum 17 Agustus sebagai rangkaian kegiatan perayaan HUT Kemerdekaan RI.
Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf usai melepas secara resmi para peserta Gerak Jalan Indah mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Perayaan HUT RI ke-78.
Andi Utta sapaan Bupati Bulukumba mengaku bangga dan gembira melihat antusiasme para peserta meskipun waktu persiapan pelaksanaan acara cukup terbatas.
“Mari bersama-sama tanamkan semangat nasionalisme pada setiap generasi sebagai bagian integral dari identitas bangsa Indonesia, untuk memastikan kelestarian nilai-nilai kebangsaan,” ujarnya.
Andi Utta mengingatkan seluruh peserta tentang pentingnya disiplin dan tertib saat mengikuti Gerak Jalan Indah, tentu hal tersebut berpengaruh pada keselamatan peserta secara keseluruhan.
Bupati berlatar belakang pengusaha itu sempat menyinggung kejadian kecelakaan rombongan anak Pramuka dengan mengungkapkan rasa prihatin atas insiden kecelakaan yang menimpa rombongan Pramuka baru-baru ini.
“Insiden semacam itu semoga tidak terulang dan semua pihak, termasuk peserta, guru pendamping, dan panitia, dapat menjaga kerjasama yang baik untuk menjamin kesuksesan setiap kegiatan yang melibatkan siswa sekolah.
Diketahui, peserta Gerak Jalan Indah kali ini terdiri dari 29 dari Sekolah Dasar (SD) dengan total 48 barisan, 12 dari Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan total 37 barisan, dan 8 dari Sekolah Menengah Atas (SMA) yang membentuk 28 barisan. ***
Comment