BERITA.NEWS,Makasaar– Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sulsel Asriadi Sulaiman mengaku terus koordinasi dengan pusat, upaya pembebasan ABK Kargo UEA asal Makassar yang jadi sandera milisi Al Houthi Yaman. Selasa (11/1/2022).
Asriadi mengatakan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman telah meminta Kesbangpol mengawal koordinasi pembebasan sandera yang dilakukan pemerintah pusat.
Satu warga Sulsel atas nama Surya Hidayat Pratama tinggal di Jalan Cenderawasih Makassar, bekerja sebagai ABK Kargo kapal UEA. Saat ini masih menjadi sandera milisi Houthi Yaman.
“Plt Gubernur minta Kesbangpol serius upaya pembebasan sandera ABK LCT RWABEE bendera UEA yang disandera milisi Houthi Yaman, upaya yang dilakukan silaturahmi dengan Sri Rahayu istri Surya Pratama (ABK) dan hampir setiap hari diinfokan pihak Kemenlu perkembangan dari Yaman,” ujarnya.
Lebih lanjut, Asriadi mengatakan Kesbangpol juga terus melakukan koordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementrian Luar Negeri (Kemenlu) yang melakukan upaya diplomasi tersebut.
“Kesbangpol juga berkoordinasi dengan pihak Kemendagri dan Kemenlu RI mereka tetap melakukan upaya diplomasi bersama BIN sesuai standar SOP, ikut juga KBRI Oman dan KBRI Arab Saudi,” ujarnya
“Kondisi sandera dan 11 ABK tetap sehat dan dalam upaya pembebasan,” pungkas Asriadi.


Comment