Pemkab Luwu Lelang 6 Jabatan Tinggi Pratama, Ini Daftarnya

Kepala BKPSDM Luwu Drs H Sulaiman, MM.

BERITA.NEWS, Luwu – Pasca pelantikan pejabat lingkup Pemkab Luwu pada 15 April lalu oleh Bupati Luwu H Basmin Mattayang, terdapat Jabatan Tinggi Pratama (JPT) yang hanya diemban oleh pelaksana tugas (Plt).

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Luwu pun kemudian memberi sinyal akan segera melakukan seleksi terbuka terhadap beberapa jabatan tersebut. Lelang jabatan pun akan segera dibuka.

Kepala BKPSDM Luwu Drs H Sulaiman, MM, yang dikonfirmasi Rabu (24/6) membenarkan ada 6 jabatan tinggi pratama (JPT) lingkup Pemkab Luwu yang saat ini hanya dijabat pelaksana tugas (Plt). Sehingga dalam waktu dekat BKPSDM Luwu akan membuka seleksi terbuka untuk menduduki jabatan tersebut.

“Saat ini ada 6 jabatan tinggi pratama yang lowong dan hanya diisi pelaksana tugas. Kami sudah berkoordinasi dengan Bapak Bupati Luwu selaku pembina kepegawaian untuk dilakukan proses seleksi terbuka,” ungkap Sulaiman.

Enam jabatan eselon II lingkup Pemkab Luwu yang lowong tersebut yaitu;

. Kepala Dinas (Kadis) Pertanian dengan pelaksana tugasnya saat ini dijabat Albaruddin

. Kadis Perhubungan dengan pelaksana tugas Supriadi

. Badan Perijinan dan Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu (BP2MTSP) dengan pelaksana tugas H Mustafa Rahima

. Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) dengan pelaksana tugas H Bustan

. Kadis Perumahan dan Permukiman (Perkim) yang saat ini dijabat H Sofyan Thamrin

. Kadis Kesehatan yang saat ini dijabat pelaksana tugas dr Mahdur.

Kepala Bidang Mutasi BKPSDM Lwu Andi Muhammad Ahkam Basmin, S.STP, membenarkan rencana pelaksanaan seleksi terbuka untuk enam JPT diatas.

Menurutnya, rencana pelaksanaan seleksi terbuka 6 JPT ini akan diawali konsultasi dengan BKD Provinsi Sulawesi Selatan, kemudian dilanjutkan dengan permohonan rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), untuk kemudian dilakukan proses penginputan jabatan yang akan dilelang pada aplikasi Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (Sijabti).

Ahkam Basmin mengatakan, proses lelang terbuka 6 jabatan tinggi pratama ini bersifat terbuka bagi seluruh ASN yang memenuhi persyaratan administratif.

Dijelaskannya, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh ASN yang akan mengikuti proses sleeksi terbuka untuk 6 jabatan diatas. Diantaranya, memiliki sertifikat lulus Diklatpim III atau yang setara, ada persetujuan dari atasan langsung/kepala organisasi perangkat daerah untuk mengikuti seleksi JPT Pratama bagi PNS Kabupaten Luwu dan surat persetujuan dari pejabat pembina Kepegawaian bagi PNS pada Pemerintah Daerah di luar Kabupaten Luwu.

“Selain itu, peserta harus memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah S1 atau diploma IV, memiliki pangkat golongan ruang minimal IV.a serta berusia paling tinggi 56 tahun,” ungkapnya.

. Muh. Asri

Comment