Dampak Covid-19, Pemkab Bone Beri Bantuan ke Karyawan Hotel Helios

BERITA.NEWS, Bone – Bupati Bone DR H A Fahsar M Padjalangi MSi didampingi Dandim 1407 Bone Letkol inf Mustamin serta Sekda Bone Andi Surya Darma membagikan bantuan kepada karyawan Hotel Helios yang terdampak covid-19.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Bone secara simbolis di Hotel Helios, Jalan Langsat, Selasa (21/4/2020)

Andi Fahsar mengatakan, kegiatan ini dilakukan karena menyadari kehidupan ekonomi masyarakat terganggu dengan adanya pandemi covid-19.

“Terutama ada karyawan yang di-PHK dan dirumahkan jelas mengurangi pendapatan sehari-hari mereka,” ungkapnya.

Andi Fahsar dalam kesempatan tersebut juga mengapresiasi langkah pengelola Hotel Helios yang mengikuti anjuran pemerintah untuk tidak beraktifitas sementara waktu demi menghindari penyebaran virus covid-19.

“Jagalah kesehatan, rajin-rajinlah cuci tangan dan jaga jarak demi keselamatan bersama,” tuntasnya.

Andi Afriadi

Comment