Tinggalkan Dekan Unhas, Prof Yusran Pilih Jadi Kepala Bappelitbangda Sulsel

Pelantikan Eselon II oleh Sekda Sulsel Abdul Hayat Gani.

ads

BERITA.NEWS, Makassar – Sekretaris Daerah (Sekda) resmi melantik Prof Yusran menjadi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Sulsel. Pelantikan dilakukan di ruang Rapat Pimpinan (Rapim) Kantor Gubernur, Rabu (26/2/2020).

Prof Yusran sendiri merupakan akademisi dan menjadi Dekan Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin (Unhas) sebelum dirinya mengikuti lelang jabatan terbuka dan akhirnya dilantik jadi pejabat struktural Pemprov Sulsel.

Selain itu, dirinya juga saat ini masih dipercaya sebagai Ketua Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) yang bentuk langsung Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA).

“Ganti prof Yusran di TGUPP, itu belum dibicarakan belum dipikirkan siapa yang akan menggantikan untuk menjadi ketua,” ucap Sekda Sulsel Abdul Hayat Gani, Rabu (26/2/2020).

Hayat mengatakan, Prof Yusran untuk sementara waktu akan tetap dipercaya sebagai Ketua TGUPP, sembari konsen pada tugas barunya sebagai Kepala Bappelitbangda.

“Saya kira sudah konsen di Biro Perencanaan khusunya di Bappeda nanti TGUPP segera ada temannya yang anu dulu. Hari ini masih ketua TGUPP,” pungkasnya.

Sementara itu, Prof Yusran mengaku akan langsung tancap gas dan siap kerja pasca pelantikan. Agenda serah terima jabatan dengan Plt Kepala Bappeda Prof Rudy hari ini juga langsung diselesaikan.

“Sudah dilantik sudah harus langsung tugas hari ini langsung kita menerima tamu Bappeda kemudian langsung serah terima tugas dengan Plt kepala Bappeda setelah itu langsung ada pertemuan jadi kita langsung bekerja,” pungkasnya.

. Andi Khaerul

Comment