Klasemen SEA Games 2019: Disalip Singapura, Indonesia Turun ke 5

BERITA.NEWS, Jakarta – Indonesia menambah 5 medali emas pada lanjutan SEA Games 2019 hari Rabu (4/12/2019). Tim merah putih sementara berada di peringkat kelima, tersalip Singapura. Sebelumnya, Indonesia pernah berada di peringkat ketiga dan keempat.

Indonesia mengumpulkan lima emas, masing-masing dari boling dua emas, senam, bulutangkis, dan terakhir angkat besi masing-masing satu emas.

Emas boling masing-masing didapat dari tim ganda putra dan putri. Ganda putri diwakili pemain senior Tannya Roumimper dan Sharon Liman Santoso, sementara yang putra dimenangkan Billy Muhammad Islam dan Hardy Rachmadian.

Sementara senam juga kembali meraih emas. Kini, Prayoko Agus yang memenangkannya dari nomor senam artistik meja lompat putra.

Sementara angkat besai dipersembahkan Rahmat Erwin di kelas 73 kilogram putra, dan terakhir tim bulu tangkis beregu putra, usai mengalahkan Malaysia 3-1. Selain emas, Indonesia juga menambah 7 perak dan 11 perunggu.

Indonesia total mengoleksi 17 medali emas, 27 perak, dan 29 perunggu. Posisi Indonesia tersalip Singapura, yang bisa mengumpulkan 18 medali emas 12 perak, dan 20 perunggu.

Adapun Filipina juga masih berada di posisi teratas dengan 56 medali emas, menambah 9 medali emas hari ini. Diikuti Vietnam (27 emas), dan Malaysia (21 emas). Demikian Detikcom.

Comment