BERITA.NEWS,Makassar– Viral lagu ‘Entah Apa yang Merasukimu’ akhir-akhir jadi hits dikalangan milenial. Tak hanya anak muda. Lirik lagu tersebut rupanya merebak ke kalangan elit politik, pejabat pemerintah.
Kali ini, giliran Anggota DPRD Sulsel. Usai pelantikan dan pengambilan sumpah 5 pimpinan tinggi dewan. Hal unik terjadi, lagu ‘Entah Apa Yang Merasukimu’ tiba-tiba diputar didalam ruang rapat paripurna. Senin (21/10/2019).
Rupanya, itu sengaja diminta oleh para anggota dewan tersebut. Sebut, saja Wakil Ketua DPRD Sulsel Syahruddin Alrif sangat hafal dan fasih dengan lagu yang judul sebenarnya adalah “Salah Apa Aku” lagu milik band ILIR7 dari Sumatera Selatan.
Syahruddin Alrif, didampingi Sekwan DPRD Sulsel Muhammad Jabir, Ketua Pansus Tatib Arum Spink dan beberapa anggota dewan lainnya. Terlihat, melakukan Tiktok. Terlihat sangat menikmati lagu versi remix gagak tersebut diikuti gerakan khasnya.
Tak hanya sekali, video Tiktok Sekretaris DPW Nasdem Sulsel itu juga sebelumnya telah beredar di media sosial. Pertama, bersama anaknya. Video kedua, ramai-ramai dengan anggota fraksi Nasdem di DPRD Sulsel.
Andi Khaerul.
Comment