Firza Berlabu ke PSM dengan Status Pinjaman

Firza Andika Resmi memperkuat PSM Makassar (IST)

BERITA.NEWS, Makassar – Bek muda potensial Firza Andika akhirnya menentukan pilihannya berseragam PSM Makassar di putaran kedua Shopee Liga 1, meski berstatus sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim.

Pemain yang berposisi sebagai Bek Kiri itu sebelumnya bermain di salah satu klub Belgia AFC Tubize. Lantaran nasibnya yang tidak jelas bersama klub Eropa itu akibat kisruh dengan sponsor yang mengfalitasi kepindahannya. Menjadikan pemain timnas Indonesia U-19 itu memilih untuk tidak lagi memperkuat Tubize.

Namun bukan berarti kontrak Firza di AFC Tubize juga terputus. Firza masih terikat kontrak dengan AFC Tubize namun tidak berada dalam daftar skuad Tubize mengantungi kompetisi musim 2029-2020. Hal ini membuat manajemen PSM Munafri Arifuddin mendatangkan Firza sebagai pinjaman hingga akhir musim dengan opsi perpanjangan kontrak.

Baca Juga :  Pimpin Pelepasan Jenazah Ruslan Mahmud, Munafri: Selamat Jalan Sahabatku

“Dengan opsi perpanjangan kontrak,” kata CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, di Menara Bosowa, Senin (19/8/2019).

Kehadiran mantan pemain PSMS Medan itu diharap mampu menjadi solusi bagi tim Ramang setelah dirasa kekurangan bek kira muda potensial.

“Firza berposisi bek kiri. Karirnya mentereng di Timnas U19, bersama pilar PSM, Asnawi Mangkualam,“ Selamat datang di keluarga besar PSM,” ucap Munafri.

Dilain sisi, Firza Andika merasa senang saat berhabung dengan salah satu klub kuat Liga 1 yang memiliki nama besar dan prestasi. Hak ini menjadi alasan mengapa dirinya tidak ragu memilih bergabung bersama Laskar Phinisi di putaran kedua.

“Apalagi PSM baru saja juara Piala Indonesia. Banyak juga pemain-pemain besar di tim ini. Semoga saya bisa memberikan yang terbaik untuk PSM,” ungkapnya.

  • Andis

Comment